Global
Positioning System (GPS)
Dalam era global ini, perkembangan teknologi seakan tidak ada habisnya. tidak lain maksud dari dikembangkannya ialah agar mempermudah bahkan memanjakan manusia dalam menjalankan kehidupannya. Kali ini saya akan membahas sedikit mengenai GPS. Walaupun belum terlalu mendunia, tetapi mungkin sebagian dari teman-teman belum terlalu akrab dengan GPS ini serta bagaimana menerapkan dan konse yang digunakan dalam penerapannya tersebut.
Global Positioning System atau GPS sistem satelit yang dapat memberikan posisi Anda
di mana pun di dunia ini. GPS itu adalah alat yang mampu menterjemahkan dan
menampilkan, sehingga bisa pakai sebagi petunjuk tempat atau posisi.
Fungsi utama dari GPS cuma itu, tetapi karena fungsinya yang bisa
menandakan posisi yang unik itu akhirnya GPS bisa dikembang beberapa fungsi
baru seperti kompas, jalur perjalanan, penunjuk arah kelokasi tertentu,
penghitung jarak dan lain-lainnya yang berhubungan dengan navigasi.
GPS berhubungan langsung dengan
satelit untuk saat ini ada sekitar 30 buah satelit GPS dan mempunyai 6 lintasan
satelit sehingga seluruh daerah dapat terliput dalam waktu 24 jam sepanjang
tahun. Untuk dapat menampilkan data 2 demensi sebuah GPS harus bisa mengkap
minimal 3 sinyal satelit sedangkan untuk data 3dimensi memerlukan minimal
sinyal satelit.
GPS bekerja pada gelombang UHF
dan mampu menembus kaca, awan dan plastik. Gedung, pohon dan benda2 padat
lainnya dapat merusak atau menghalangi kerja penerimaan sinyal GPS. Jumlah
sinyal satelit yang diterima oleh GPS juga perpengaruh pada ketepatan koordinat
yang didapat. Untuk alat GPS yang bagus, sebaiknya berkerja dengan database
yang bagus juga sehingga peranan GIS sangat diperlukan dalam penyediaan data
ini.
No comments:
Post a Comment